Penangkaran Rusa Ranca Upas Ciwidey

Penangkaran Rusa Ranca Upas Terkini

Penangkaran rusa Ranca Upas terkini buka mulai pukul 07.30 WIB sampai dengan 16.00 WIB. Rusa yang ditangkarkan adalah jenis Rusa Timor (Cervus timorensis). Wahana ini merupakan paling favorit dikunjungi oleh wisatawan yang datang ke Ranca Upas.

Kenudian wahana ini berlokasi di dalam wisata ranca upas. Jadi daya tarik tersendiri bagi wisatawan. Sobat wisata dapat berinteraksi dengan rusa yang ada di ranca upas. Selain itu, jika sobat akan melakukan prewedding, lokasi ini sangat cocok. Kunjungan wisata paling ramai pada hari sabtu dan minggu atau libur nasional.

Harga tiket camping ranca upas tahun 2023 adalah Rp. 40.000 untuk satu orang. Kemudian untuk tiket masuk wisata Ranca Upas Rp. 25.000 per orang. Namun untuk tiket masuk ke penangkaran free, karena merupakan fasilitas yang diberikan ketika sobat berkunjung ke kawasan wisata ranca upas. Ketika ingin memberi pakan rusa, sobat cukup membayar Rp. 10.000 untuk satu ikat wortel. Jadi jangan sampai salah informasi harga ya sobat.

penangkaran rusa ranca upas (foto IG: @mosapictures)
penangkaran rusa ranca upas (foto IG: @mosapictures)

Klasifikasi Rusa Ranca Upas

Rusa ranca upas merupakan hewan yang dilindungi dengan ststus konservasi. Jadi salah satu upaya untuk menjaga keberadaan rusa timor adalah dengan melakukan upaya penangkaran untuk mengantisipasi kepunahan. Kemudian bedasarkan kategori IUCN Red lits, sejak tahun 2008 rusa timor termasuk kategori rentan (vulnerable).

Berikut adalah klasifikasi Rusa yang ada di wisata Ranca Upas:

  • Kingdom              : Animalia
  • Phylum                 : Chordata
  • Class                      : Mammalia
  • Ordo                      : Artiodactyla
  • Family                   : Cervidae
  • Sub-Family          : Cervinae
  • Genus                   : Cervus
  • Species                 : Cervus timorensis

Perilaku Rusa Timor

Pada habitat alaminya individu rusa jantan hidup sendiri (soliter), sedangkan rusa betina berkelompok dengan anggota berjumlah 2-3 individu. Dalam tingkat penagkaran terjadi perubahan perilaku asli nya yang bersifat soliter.

Kemudian rusa ranca upas jantan mampun betina hidup berdampingan dengan individu jantan lain atau individu betina. Rusa ranca upas dapat hidup selama 15 – 20 tahun di alam maupun di penangkaran. Jadi dengan rata-rata masa hidup selama 17,5 tahun mari kita sama-sama melindungi rusa tersebut.

Metode Penangkaran Rusa Timor di Ranca Upas

Captive Breeding merupakan metode penangkaran yang dilakukan secara terkontrol. Cara yang diguanakan adalah Rusa jantan dan betina disatukan dalam satu kandang perkawinan. Lalu bentuk dan kondisi dari kandang menyerupai habitat asli rusa ranca upas.

Jumlah rusa ranca upas menurut pengelola wisata sejumlah 21 ekor untuk jantan dan 15 ekor untuk betina. Lalu jumlah tersebut terbagi menjadi indukan dan anakan rusa. Indukan berjumlah 16 ekor jantan dan 12 ekor betina. Kemudian untuk anakan rusa sejumlah 5 ekor jantan dan 2 ekor betina.

Selamat berlibur sobat wisata. Demikian informasi terkini ranca upas yang bisa kami sampaikan. Bagi sobat wisata yang akan camping di Ranca Upas dapat menyewa tenda melalui kami. Dan silahkan hubungi Admin. Terima kasih sobat.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *